Parepare Tuan Rumah Rakerpim DPD IMM Sulsel

Image

Makassar, – Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Muhammadiyah Sulawesi Selatan mengumpulkan seluruh Pimpinan Cabang IMM se Sulawesi Selatan dalam kegiatan Rapat Kerja Pimpinan) I DPD IMM Sulsel dengan tema Meneguhkan Integritas Kader untuk Membangun Karakter Bangsa yang bermartabat yang diselenggarakan di Auditorium Universitas Muhammadiyan Parepare (Umpar), Parepare, Kamis (19-20/4/2012).

Sebelumnya, pengurus baru DPD Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sulawesi Selatan dilatik di Auditorium Al Amien, kampus Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Jl Sultan Alauddin, Makassar, Rabu (18/4) kemarin.

Kegiatan ini merupakan momentum yang sangat strategis bagi seluruh kader IMM karena ini menjadi titik awal dari proses kepemimpinan DPD IMM Sulsel periode 2011-2013. Ketua cabang IMM Parepare yang ditemui menegaskan bahwa anggotanya telah menyiapkan segala kebutuhan kegiatan untuk mensukseskan Rakerpim ini.

Ketua DPD IMM Sulsel, IMMawan Kaharuddin mengatakan, ada tiga hal yang harus di perhatikan dalam merumuskan program IMM sulsel ke depan. “Yakni penguatan kultur, penguatan struktur, dan aktor. Dari ketiga hal ini ketika kita aktualisasikan dalam bentuk kinerja maka IMM akan sampai kepada pantai hjarapan yaitua IMM Emas 2025,” ujarnya.

Rakerpim I kali ini juga dirangkaikan dengan Dialog kader dengan tema Kiprah Kader Muhammadiyah di Tengah Dinamika Politik Sulawesi Selatan. Hadir sebagai pembicara Ir Muh Syaiful Saleh MSi dan Taqiyuddin Jabbar. Sementara dialog ini di pandu oleh Ketua Bidang HIKMAH DPD IMM Sulsel Muh Solihin S SH.

Seminar Pendidikan IMM Kota Parepare

Image

Parepare, – Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) , menggelar seminar pendidikan . Seminar tersebut dihadiri ratusan pelajar, dan sejumlah praktisi pendidikan Parepare, Kamis (19/4/2012).

Acara tersebut digelar di Gedung Barugae, kompleks rumah jabatan Wali Kota Parepare. dengan mengusung tema “Internalisasi pendidikan karakter untuk Indonesia yang bermartabat” dibuka oleh Asisten Bidang Litbang dan Kesra, Faisal A Sapada.

Dalam sambutannya, Faisal mengatakan penyelenggaraan acara tersebut sangat signifikan dan sejalan dengan strategi pembangunan kota Parepare, yang menempatkan sektor pendidikan sebagi sektor prioritas. kegiatan ini kami selenggarakan dalam rangka memeriahkan pelaksanaan Rapat Kerja Pimpinan DPD IMM Sulsel yang diadakan di Parepare, Tambah Rasmin selaku ketua panitia. Kegiatan ini juga didukung oleh beberapa pihak seperti Pemerintah kota, Pimpinan daerah Muhammadiyah kota Parepare, LIRA dan media partner lainnya.

Faisal yang mewakili walikota dalam sambutannya juga mememuji organisasi IMM yang memprakarsai penyelenggaraan kegiatan tersebut. Menurutnya, seminar pendidikan adalah kontribusi nyata dari IMM dalam memajukan dunia pendidikan di Kota Parepare danIndonesia pada umumnya.

Ayo Bergerak !

Ayo Bergerak !

Bidang Hikmah dan Advokasi menggelar Konsolidasi dengan mengundang kader dan pimpinan komisariat. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari senin, 11 Juni 2012 di Muhammadiyah Student Centre Parepare. Pertemuan tersebut membahas beberapa agenda strategis Bidang hikmah dalam uapaya pemberdayaan masyarakat. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan berbuka puasa bersama Immawan dan Immawati.